TpOlTfrpTSY5BUO8BSd8Tfr0Gi==

Update Kebakaran di Los Angeles: 24 Korban Jiwa dan Ribuan Rumah Hancur

SATYABERITA – Kebakaran hebat yang melanda Los Angeles hingga kini telah merenggut 24 nyawa. Petugas pemadam kebakaran terus berjuang untuk mengatasi api yang terus meluas di beberapa titik,.

Sementara Gubernur California, Gavin Newsom, menyebut kebakaran ini sebagai bencana alam terburuk dalam sejarah Amerika Serikat.

Newsom menegaskan bahwa kebakaran tersebut kemungkinan akan menjadi bencana alam paling mahal dalam sejarah AS, baik dari sisi kerusakan material maupun biaya pemulihan. 

Bencana ini telah menghancurkan ribuan rumah dan memaksa lebih dari 100.000 orang untuk mengungsi dari rumah mereka.

Menurut laporan dari Pemeriksa Medis Los Angeles County, sejauh ini 24 orang dipastikan tewas akibat kebakaran ini. 

Api telah membakar seluruh lingkungan, menghancurkan rumah-rumah mewah maupun rumah penduduk biasa, dan meninggalkan pemandangan yang mengerikan dengan puing-puing yang masih membara.

"Los Angeles County mengalami malam penuh teror dan patah hati yang tak terbayangkan," kata Pengawas Kabupaten Los Angeles, Lindsey Horvath, dalam sebuah pernyataan pada Senin.

Petugas pemadam kebakaran dari udara terus berupaya memadamkan api dengan menjatuhkan air dan cairan kimia, sementara di sisi barat, petugas berusaha menahan laju api yang menjalar ke kawasan mewah Brentwood dan daerah berpenduduk lainnya di Los Angeles. 

Kebakaran ini telah menghanguskan lahan seluas 23.713 hektar di sisi barat kota, dengan hanya 11 persen yang berhasil dikendalikan.

Di sisi timur Los Angeles, kebakaran Eaton telah menghanguskan 14.117 hektar lahan dan saat ini telah terkontrol 27 persen, meningkat dari 15 persen sehari sebelumnya. 

Di sisi utara kota, kebakaran Hurst sudah hampir sepenuhnya terkendali, dengan tingkat pengendalian mencapai 89 persen, dan tiga kebakaran lainnya sudah teratasi sepenuhnya.

Menurut Departemen Kehutanan dan Perlindungan Kebakaran California (Cal Fire), meski kebakaran di beberapa wilayah telah terkendali, api di beberapa area yang telah ditandai dalam garis kendali masih bisa berlanjut. 

Para pejabat memperingatkan bahwa seluruh penduduk Los Angeles County, yang berjumlah hampir 10 juta orang, harus siap menghadapi perintah evakuasi lebih lanjut.

Hingga akhir pekan, lebih dari 100.000 orang telah diperintahkan untuk mengungsi, meskipun angka ini menurun dari lebih dari 150.000 orang sebelumnya. Sementara itu, lebih dari 87.000 orang lainnya masih berada di bawah peringatan evakuasi.

Pemerintah dan petugas pemadam kebakaran terus bekerja keras untuk memadamkan api yang terus menyebar dan memberikan bantuan kepada korban yang terdampak.

Komentar0

Type above and press Enter to search.